Barusan habis ke Sidoarjo keperluan kerja aku melihat hal gak mengenakan terjadi pada bikers yang sudah berkeluarga. motor meluncur karena di gas anaknya yang di di bonceng depan. awalnya si bikers menaiki motornya setelah turun dari parkiran trotoar pinggi jalan dan bantu tukang parkir. kemudian si anak di taro di depan, ibunya belum naik eh anaknya menarik gas motor dan seketika motorpun lari dan si anak dalam keadaan belum di pegang erat jadi mau jatuh di pegang.
nah dalam keadaan motor jalan itu tangannya masih pegang gas, jadi motor terus melaju sampai jalannya miring ke trotoar dan jatuh anaknya tertimpa motor. asli ngeri bro lihatnya. sebagai bikers yang sudah punya anak aku jadi ngeri, gak kebayang kalau kejadian pada keluargaku. ya jangan sampai deh. aku lihat gak ada darah terlihat, semoga gak mengalami luka serius. asli ngeri dan gak tega melihatnya.
ya ini buat pelajaran bagi kita-kita bikers yang sudah memiliki anak yang masih kecil harus hati-hati bila menaro anak di depan, apalagi matic. sekali gas bisa lompat itu. tapi yang aku lihat tadi motor bebek jadi masuk gigi satu terus meluncur. bila motor bebek/sport pastikan dulu sebelum menaro anak di depan gear harus dalam keadaan netral. bila matic, lebih baik jangan di nyalakan mesin dulu sebelum sudah duduk semua dan ready melanjutkan perjalanan. dengan begitu masih bisa lebih aman.
ya dengan melihat itu memang aku merasa kasian dan ngeri, tapi bagi yang menolong dan menyaksikan dapat jadikan pelajaran berharga agar lebih hati-hati dalam keadaan membonceng anak di taro depan. mohon maaf gambar gak ada aku ganti gambar lain soalnya aku gak ambil foto. kasian kecelakaan kok malah di foto-foto, ya di tolong dulu ya. kecuali kecelakaan motor rusak atau apa bikers sudah di amankan foto-foto motornya baru masih gak masalah. salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!
No comments:
Post a Comment