Monday, April 23, 2018

Kelemahan matic suzuki menurut testimoni penggunanya

gambar dari dukunmotorbanter.blogspot.com

Risdiken dapat kabar saat ngobrol tentang dunia roda dua. Kabar mengenai kelemahan matic suzuki yang mungkin bisa membantu konsumen agar bisa lebih baik penjualannya suzuki bila di dengar. Apa saja bro? Jelas salah satunya adalah sparepartnya yang sulit. Padahal dulu suzuki bilang gandeng beberapa bengkel terpercaya di berbagai daerah untuk melayani penjualan sparepartnya. Entah mengapa kata pemilik matic Suzuki ini masih sulit nyarinya.

Apa gak tau tempat bengkel yang di tunjuk karena kurang informasi, Atau disini memang gak ada? Untung sekarang jaman modern nyari sparepart secara online bisa jadi tertolong. Butuh sparepart matic suzuki tinggal browsing di teko jualan online. Kedua adalah berat motor maticnya. Menurut penuturan pemilik motor matic suzuki ini katanya rata-rata matic suzuki berat daripada merk lainnya (apa NEX pengecualian ya? Kan bodynya mini).

Mungkin seperti Hayate, skywave & skydrive. Ya cuma dua ini yang di utarakan kelemahan suzuki pada motor maticnya. Itu matic memang generasi lama sih, yang baru sudah ringan apa gak juga gak tau jarang yang punya sih. Paling utama ya sparepartnya tadi, semoga makin mudah mencarinya. Sahabat bikers juga ada yang berkomentar kalau sparepart susah! Mahal sih gak begitu masalah asal ada, toh mahal tapi juga awet sparepartnya, tapi nyarinya susah ini yang bikin beberapa bikers jadi enggan milih merk suzuki.

Memang online sekarang bisa, masalah walau hampir semua orang online, tapi gak semua ngerti beli sparepart secara online. Bahkan masih gak sedikit yang gak bisa internet yang butuh sparepart. Jadi memang harus di atasi masalah sparepart sulit di cari ini. Sahabat sekalian juga ada yang susah nyari sparepart motor suzuki? Bisa beli online sekarang dan bila gak ngerti tanya tetangga atau saudara pasti ada yang ngerti. Salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara! 

1 comment:

Anonymous said...

Terima kasih tas informasinya.
Jangan lupa kunjungi kampus kami di ppns.ac.id
Dan blog saya di davidberbagi.wordpress.com