Sunday, June 24, 2018

Honda Spacy tamat sampai disini atau ada penerusnya?


Honda suntik mati Spacy tapi gak jelas akankan tamat sampai di sini atau di lanjutkan dengan model lain yang lebih menarik? kalau di stop gak ada penerusnya ya lebih baik menurutku soalnya gak perlu susah-susah nyari ide buat gantikan ini motor, cukup fokus ke yang sudah laris saja. apalagi biasanya banyak varian yang laku ya itu-itu saja, tambahannya kalaupun laku gak seberapa. tapi kalau di teruskan modelnya harus baik. nah di Thailand kan ada Honda Moove (gambar di atas) bila ini di jadikan pengganti Spacy Risdiken kurang yakin. 

memang sih lebih modern dari Spacy gayanya dan ban juga besar seperti Scoopy FI terbaru, tapi ya kurang oke saja di lihatnya  atau kurang memikat, jadi bila ini gantikan Spacy mending jangan, bikin saja model lebih agresif biar bisa di terima. spesifikasi tetap gak masalah seperti mesin sudah pengapian injeksi dan rodanya perbesar seperti Scoopy dengan tampilan gahar ya si Spacy pasti lebih memikat. se memikat-memikatnya modelnya ya gampang-gampang susah, contoh honda blade 125 atau yang generasi 2 model keren gak laku di pasaran, kalah dengan Revo dan Supra series. 

sama kayak Mio M3 yang susah jualannya di bandingkan Beat padahal desain bagus ini menurutku (tapi Mio sekarang masih lumayan). jadi desain penting tapi gak bisa 100% jadi acuan. tapi modal pertama untuk menarik minat, marketing cara gimanapun model kurang mikat ya tentu lebih susah kan jualannya. Spacy di terusin? tamatkan saja hehehehehe. mending bikin saingan Aerox 155. salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!

No comments: