Sunday, October 22, 2017

Honda jual motor bebek retro di Jepang & Malaysia, Indonesia kapan?

Honda Prima masih di jual di Malaysia. Walau sempat berhenti karena mesin teknologi lama jadi emisi banyak, tapi akhirnya di jual kembali dengan mesin baru injeksi.  Nah ini motor klasik begitu populer, sehingga sampai bertahun-tahun tetap bertahan disana. Dan berita terbaru super cub di Jepang di atau disini lebih di kenal kelas C70 atau olong akan di produk kembali tentunya dengan mesin baru yang ramah lingkungan pula. Gak hanya mesin, lampu pun di bikin LED yang terasa ini bukan motor lama, tapi motor modern yang hanya saja desainnya saja klasik. Nah Jepang dan Malaysia sudah kebagian motor dengan desain klasik, lalu Indomaret kapan? Soalnya pecinta motor klasik gak sedikit lho!

C70 saja masih banyak yang suka, bahkan tiap daerah ada clubnya tersendiri yang sangat solid dan kuat. Memang produsen motor Gas-Gas produksi model C70, tapi karena jangkauan dealer susah sehingga penjualan kurang kuat. Apalagi walau desainnya sama tetap saja bukan asli buatan honda. Coba deh produksi motor bebek desain klasik dengan harga masuk akal atau paling tidak seharga motor bebek entry level dengan teknologi dan mesin sama pasti deh lebih laku dari motor bebek biasa sekelas Revo, Vega R dll. Contohnya Vespa bisa di lihat, kesannya motor klasik terasa kuat tapi motornya oke memang, enak di lihat walau desainnya klasik dan sudah melegenda. 

Karena itu sampai sekarang tetap laku walau harga tinggi sekalipun. Pasarnya ada walau gak terlalu banyak, tapi kalau bisa menambah untung kan kenapa tidak? Ya kan! kapan ya di Indonesia kebagian motor bebek klasik, menurut sahabat bikers sekalian ada kemungkinan gak di Negri ini di rilis bebek klasik kayak di Jepang dan Malaysia? Salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!

No comments: