Suzuki memang sedang fokus pada next Satria F yang kabarnya bermesin injeksi, tapi pasar ayago ini sebenarnya tidak terlalu banyak jadi kalaupun bisa menghentikan perlawanan sonic sama saja jalan ditempat Suzuki ini karena dari segi penjualan akan datar saja, kalaupun bertambah ya gak signifikan. satu-satunya jalan ya harus ikut tempur di kelas motor sport 150cc fairing ataupun naked. memang dulu sempat ada kabar mereka sedang mengembangkan motor sport 150cc tapi sayangnya belum ada kabar terbaru sampai saat ini.
kalaupun memang beneran Suzuki harus berhati-hati karena kelas 150cc ini sangat sensitif. memang biasanya susuzki memiliki banyak keunggulan daripada kompetitornya di setiap produknya dan itu menjadi nilai lebih buat suzuki. tapi walaupun begitu akan susah untuk suzuki karena memulai dari awal disebabkan imagenya mulai pudar di mata bikers. jadi Suzuki harus memanfaatkan berbagai macam kesempatan agar bisa meracik produk motornya jauh lebih baik lagi dengan harga yang pas agar bikers mulai melirik suzuki lagi.
hal apa saja yang harus dilakukan agar seumpama ikut berduel si kelas 150cc bisa bertahan bahkan bisa sukses? sebenarnya banyak strategi yang bisa dimanfaatkan. contohnya seperti ini, kan Yamaha mau merilis MT-15 yang memakai suspensi USD nah kalau produk susuzki yang diriset belum USD ya ikutan aja USD juga agar tidak ketinggalan dan tentu harus diracik dengan desain yang bagus. urusan mesin suzuki sudah gak perlu di ragukan jadi hanya perlu desain yang bagus dan spesifikasi motor yang lebih baik dari kompetitornya.
kalau sudah begitu tinggal strategi marketingnya saja. soalnya memang suzuki biasanya lebih baik dari kompetitor dari segi material menurut pengamatanku bersama saudaraku yang suka dunia otomotif roda dua. material sudah oke tinggal setting mesinnya yang agresif soalnya kelas sport ini keiritan nomor sekian jadi gak perlu mempertahankan bahan bakar irit tapi performa memble, yang penting performa oke pasti banyak yang suka. sepeti motor 2 stroke aja walau boros banyak yang suka karena motornya kencang.
jadi suzuki sudah gak perlu mempertahankan embel-embel motor ada iritnya, cukup performa oke walau agak boros sudah banyak yang senang. ayo suzuki segeralah keluarkan motor barumu agar pertarungan dikelas 150cc lebih panas lagi hehehehe. salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!
No comments:
Post a Comment