Tuesday, November 8, 2016

Kebakaran di Pasar Baru Porong 08 November 2016


Telah terjadi kebakaran di pasar baru Porong hari ini 8 november 2016, sementara ini belum di ketahui penyebabnya. akibat kebakaran ini banyak warga yang menonton dan bikin macet jalan pasar baru porong dan terminal porong. kepanikan melanda pemilik toko, banyak yang mengamankan barang dagangannya sehingga paniknya bukan main, orang lewat untuk nonton bawa motor yang di sekitar pasar sangat mengganggu pengamanan barang-barang pedagang, jadi sampai ada pemilik toko mengacungkan parang/sajam ke pemotor akhirnya mereka balik semua dan jalanpun di tutup. sampai sekarang sepertinya mulai reda kemacetan karena banyak yang nonton soalnya akses mulai di batasi gak boleh lewat bagi yang gak kepentingan dan pemadam kebakaranpun datang. berikut ini video dan gambar-gambarnya. untuk video bisa click via youtube di bawah ini :


 sekita jam 5 sore api sudah membesar, entah mulai jam berapa kebakarannya


 macet total pasar baru porong, untuk kesana harus jalan kaki


 makin dekat makin macet dan api makin terlihat membesar

 dari jarak sangat dekat

 para pedagang yang mengamankan barang dagangannya


 sudah banyak yang di amankan, tapi yang sudah dekat dengan kebakarannya gak terselamatkan barangnya.


 dari jarak yang semakin dekat, api makin menyebar pasar baru porong


 dari jarak yang sangat dekat sekali, aku jalan kaki agar bisa sampai kesini. masih terlihat banyak pedagang yang mengamankan barangnya, termasuk dagangan temanku yang jualan di ditu, jadi beberapa teman dan keluarga ikut membantu evakuasi barang.


 benar-benar sangat mengerikan, aku sering lewat situ biasanya, gak kebayang jadi seperti itu. semoga saja yang tokonya terbakar di beri lebih banyak rizki dan ketabahan. aku juga sempat berbincang dengan pemilik toko yang sudah terbakar, dia gak berani lebih dekat dan memilih pulang dengan hati ikhlas.


akibat kejadian ini banyak warga sekitar yang menonton dengan bawa motor, hasilnya bisa di lihat kemacetan yang parah, aku keluar lewat jalan tikus biar gak macet.

No comments: