Masih ingat animasi atau anime bakuon yang Risdiken bahas tahun lalu? Mengenai para gadis yang naik motor. Aslinya Risdiken tertarik nonton ini anime karena ya tentang motor, tapi yang bikin Risdiken mikir-mikir kok kebanyakan motor lama atau sudah izur yang di pakai tokoh utamanya? Kan kalau pakai motor baru yang keren-keren bukannya nambah penonton, malah di kasi motor lama tokoh utamanya.
Nah pertanyaan ini terjawab saat Risdiken buka youtube eh ada channel cewek pakai helm semua lagi selfi. Dari tulisannya kelihatan ini dari Jepang. Anehnya Risdiken gak pernah lihat vlog motor luar ini kok nyangkut di youtubeku? Jepang pula. Oke buka saja, eh Lady bikers naik motor bersama teman-temannya dan uniknya motornya juga motor klasik seperti anime bakuon. Weh Jangan-jangan film itu terinspirasi dari vlog seperti yang aku lihat? Bisa jadi, hehehe ternyata bukan sekedar film ada inspirasinya.
Penasaran? Buka Mi-Rider ntar gambar motor dan ridernya cewek ya itu gak ada yang lain. Sayangnya wajah Lady bikersnya gak nunjukin wajahnya, bila foto selalu di sensor seperti di tokoh anime bakuon yang rider ZX13R selalu pakai helm gak pernah tunjukin wajahnya (di gambar sebelah paling kiri. Penasaran pengen lihat animenya? Browsing saja di google hehehe. Salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!
1 comment:
Cewek racing
Post a Comment