Sumber gambar motortuo.blogspot.co.id
Kadang orang remeh pada motor lama atau yang sudah jadul. Ya sudah tua, lari gak seberapa. Tapi itu kalau masih standar ya. Kalau di oprek beda cerita. Motor GL series versi standar pun walau normal dan mulus ting-ting gak bakalan bisa lawan motor sport 150cc jaman sekarang. Tapi di tangan modifikator motor ini bisa meng K.O. Motor sport 250cc! Jadi jangan heran banyak motor GL larinya kencang karena sudah di modifikasi bisa babat motor sport 250cc sekalipun. Ya para modifikator bilang sih kenapa GL bisa sekencang itu dengan biaya gak lebih mahal motor 150-250cc jaman sekarang?
Jawabannya simple, konfigurasi mesin sederhana jadi gak terlalu ribet bila di oprek biar jauh lebih kencang. Karena awalnya bukan untuk ngebut motor ini di rancang honda gak banyak macem, mesin motor karbu sederhana yang penting kuat dan tangguh buat sehari-hari. Tapi kalau super duper kencang bisa lho di modifikasi. Biasanya sih di stroke dan di apain lah pokoknya itu bisa sampai belasan juta hanya untuk modif GL saja. Hasilnya? Ninja 150 2 stroke saja libas dengan mudah. Ya Risdiken dapat ini dari teman Risdiken yang dulu suka main GL di bikin kencang dan sumber diskusi dengan bikers lain. Sahabat ada komentar? Silahkan ya. Salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!
No comments:
Post a Comment