Sunday, December 25, 2016

Cangar sudah berubah, jalan makin lebar dan nyaman tapi jadi kurang menantang

Akhirnya kesampaian juga ke Cangar bersama akame, tapi sayangnya gak bisa banyak foto-foto karena keterbatasan waktu karena tujuan utama ke air terjun. nah saat lewat kesana aku sempat kaget karena jalannya berubah! dari baru naik di atas pacet sudah mulai melebar jalannya dan gak begitu menanjak, jadi motor/mobil yang biasanya agak gak kuat/gak kuat sama sekali bisa terbantu dengan adanya jalan baru ini dan melebar pula. bagi yang gak begitu suka dengan tanjakan ini tambah enak, tapi bagi yang suka ya jadi gak seru, padahal asik banget tanjakannya yang dulu tajam sekarang sudah gak. jadi karena sudah di enakin lagi jalannya gak heran bikers dari bawah gunung naik semua dan nongkrong  di sana! jadi dulu gak ramai-ramai amat sekarang full padat di tengah hutan cangar. 


tentu banyak yang selfi karena pemandangannya memang luar biasa indah, pedagangpun gak mau melewatkan rejeki jualan di atas juga. selain itu petugas kepolisian terlihat cukup banyak untuk mengawasi dan mengatur lalu lintas di cangar karena sangat padat di hari libur, apalagi natal dan akhir tahun. sudah lama gak ke cangar banyak sekali kejutannya hehehehe, berarti renovasi yang dulu aku lihat sudah selersai dan sekarang bisa di nikmati bersama. mungkin pembangunan ini kerjasama antara pemkab Mojokerto & Batu/Malang soalnya sebagian kan wilyahnya ada yang masih ikut Mojokerto. salam bikers & traveler hehehehe.

No comments: