aku berpikir, kenapa di setiap dealer motor (paling tidak dealer besar) gak memakai mesin penghitung uang saja? di bank saja walau uang sejuta di hitung pakai mesin nah di dealer yang beli cash dari 15-50 jutaan kok gak memakainya? soalnya biar tidak ada kesalah pahaman seperti aku dahulu saat beli R25, cerita lengkapnya bisa click disini. dengan pengalaman yang tidak enak begitu membuat berpikir begini, kenapa gak di kasih mesin penghitung uang saja, nanti uang dipasang di mesin penghitung uang dan di saksikan bersama antara pembeli motor dan salesnya dengan begitu gak ada namanya salah paham, kalau kurang yang kurang, kalau pas ya pas jadi gak ada istilah salah hitung yang bikin ruwet kedua bela pihak. soalnya biar gak ribet. entah memang alat penghitungnya mahal atau memang males beli dealernya jadinya gak ada mesin penghitung uangnya. tapi untuk alasan gaka da uang ya gak mungkin, kan jalan motor untungnya banyak jadi apa ruginya beli mesin penghitung uang sedikit mahal tapi buat kenyamanan bersama ya kan :-D salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!
3 comments:
iya bro, alat penghitung kayak gitu bisa mendeteksi uang palsu juga, jadi kalo pas dapet uang palsu , mesinnya langsung berhenti, atau uang palsu tsb dipisahkan secara otomatis, kalo alat penghitung yang kecil mungkin gak mahal banget kog harganya, pernah lihat mesinnya yang bawa oleh petugas pick up money...
satu lagi bro, usahakan untuk tidak bertransaksi dalam jumlah besar dengan uang cash, mending transfer aja? saya kalo transaksi diatas satu juta bisanya menggunakan kartu debit atau transfer bank.... jarang menggunakan uang tunai , kalo gak terpaksa..
iya bro, rawan kalau tunai itu kalau gak pakai mesin penghitung uang
Post a Comment