Saturday, March 7, 2020

Aerox 155 terjual ratusan unit perminggu, pantas yamaha lebih memajang maticnya daripada motor sportnya


Aerox 155 memang keren, dan sempat melejit di data AISI di bawah N-Max. walaupun sudah gak ada data AISI cuma populasinya memang banyak, 11-12 dengan n-max. banyak yang suka ini karena model lebih sporty dari N-max dan lebih kencang. N-Max kan khusus touring walaupun kencang kan lebih ke kenyamanan jadi power gak sekencang Aerox 155 bisa di maklumi tampilan juga. sudah tampilan keren, kencang, anak muda pecinta matic gak mau kalah dengan motor sport gak heran milih Aerox 155. 

karena itu Risdiken dapat bisikan saudaraku yang beli Aerox 155 di Gedangan katanya seminggu bisa 200 unit lebih. walaupun Risdiken sendiri kurang tau ya jelasnya dan akuratnya, tapi Risdiken di jalan sering lihat jadi kemungkinan besar memang laris. gak heran yang di pajang maticnya karena penjualan maticnya cukup laris, itu Aerox 155 saja ya, belum lainnya. kalau lainnya gak kebayang laku berapa totalnya. Salam bikers salam persaudaraan, apapun motor dan merknya bikers adalah saudara!

No comments: